Bismillah
Resep Minggu ke-46

Bahan-bahan

  • 1 ekor ikan bandeng ukuran besar
  • 2 butir telur ayam
  • 65 ml santan cair kemasan (me: Santan Kara)
  • Bahan bumbu:
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt penyedap rasa ayam (me: Totole rasa ayam)
  • 1 tetes stevia liquid (optional)
  • 2 sdm bon cabe (me: level 50)

Cara Membuat

  1. Langkah 1

    Pisahkan daging bandeng dari kulitnya (untuk caranya dapat dilihat pada resep terlampir).
    Campurkan daging ikan, santan, bahan bumbu dan telur, lalu haluskan dengan menggunakan food processor atau blender chopper.

    308. Otak-Otak Bandeng Asap (Keto Food) langkah memasak 1 foto
  2. Langkah 2

    Siapkan kulit bandeng di atas daun pisang, masukkan adonan ke dalam kulit bandeng, lalu rapikan dan bungkus dengan daun pisang (tidak perlu disematkan dengan lidi, cukup digulung saja hingga terbungkus daun pisang)

    308. Otak-Otak Bandeng Asap (Keto Food) langkah memasak 2 foto308. Otak-Otak Bandeng Asap (Keto Food) langkah memasak 2 foto
  3. Langkah 3

    Siapkan alat untuk mengasap (saya gunakan wajan bekas yang dibagian dasarnya diberi garam dan arang lalu diberi sarangan). Letakkan bungkusan bandeng lalu tutup wajan
    Note:
    Cara mengasap bandeng saya lakukan seperti mengasap lele sesuai resep terlampir

    308. Otak-Otak Bandeng Asap (Keto Food) langkah memasak 3 foto
  4. Langkah 4

    Panggang asap selama 10 menit pertama, buka tutup lalu kupas daun pisang, agar bandeng dapat terasap dengan sempurna. Lanjutkan proses asap hingga ikan berwarna kecoklatan.
    (Saya proses mengasap +/- 2 jam dengan api sedang)

    308. Otak-Otak Bandeng Asap (Keto Food) langkah memasak 4 foto308. Otak-Otak Bandeng Asap (Keto Food) langkah memasak 4 foto
  5. Langkah 5

    Otak-Otak Bandeng Asap siap dinikmati
    Selamat mencoba?

    308. Otak-Otak Bandeng Asap (Keto Food) langkah memasak 5 foto

Resep keto ini dipersembahkan oleh: https://cookpad.com/id/pengguna/12173016


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder